Phra Pi Luang (Somdet Chao)

SOLD OUT




#514
Nama amulet: Rian Sema
Master: Phra Pi Luang Pa Bong (Phra Maha Somdet Chao Kanchaiyarat)
Kuil: Wat Pa Bong

Somdet Maha Pa Aranyawasi Pa Bong Muang Yong atau lebih dikenal dengan sebutan Phra Pi Luang Pa Bong sejak dari awal sudah direncanakan agar kelak menjadi Somdet Fraksi Aransawasi.

Dia seangkatan dengan Kruba Chao Sriwichai, dan Krubao Chao pun sangat menghormatinya. Dia datang membantu Kruba Sriwichai membangun kuil Phra Chao Ton Luang, Phayao. Ketika Kruba membangun candi, tidak ada seorang pun yang mampu mengangkat balok candi, bahkan Kruba sendiri pun tidak. Dia mengatakan bahwa pemiliknya akan segera datang dan mengambilnya. Ternyata Phra Pi Luang-lah yang datang membantu Kruba membangunnya hingga selesai. Para Orang tua bilang dia datang dari Muang Yong (wilayah Burma). Datang membangun prestasi bersama Kruba Chao. Keajaiban kesaktiannya sungguh melegenda.

Nama aslinya adalah Khan Kham, Lahir di tahun 1881, Phra Pi Luang tinggal di rumah Ko Lung, Muang Yong, Burma. Selama masa kecilnya, dia mengikuti ayahnya untuk bertani. Kebetulan, cangkul yang digunakan untuk menggali, terkena cacing tanah dan mati. Jadi dia merasa sedih, berniat untuk mentahbiskan diri. Orang tuanya membawa sang anak ke kuil khusus anak-anak belajar. Sewaktu umur 12 tahun, ayahnya meninggal. pada tahun 1900 saat dia berumur 19 tahun. Dia resmi ditahbiskan menjadi biksu di bawah bimbingan yang terhormat Saenchaisarn di Ban Thung. 

Dia menghabiskan 1 tahun sebagai biksu di kuil Ban Thung, kemudian dia menderita kelumpuhan di bagian tenggorokan, tetapi tetap melakukan retret di Phra That Om Kaew selama 7 hari dan 7 malam, tapi ibunya kuatir, sehingga mengundangnya balik. Ibunya dan yang terhormat Saenchaisarn kemudian membangun tempat tinggal untuknya di dekat rumah Ko Lung. Tidak lama kemudian ,dia mulai belajar meditasi dengan Phrakhruba Maha Pa Yetham di Wat Phra That Luang Chomyong. Sampai pada umur 28 tahun, dia menetap di kuil yang sama. Setelah itu tidak diketahui berapa lama dia menghabiskan waktu di kuil sama yang jaraknya dekat dengan Ban Ko Lung. Tetapi ada bukti bahwa dia sempat pindah tinggal di tempat terpencil, yaitu hutan dan beberapa kuil, seperti Wat Ban Tha Duea selama 2 tahun, Wat Pa Bong 17 tahun.

Sewaktu berumur 32 tahun, dia mendapat nama kehormatan dari biksu2 dan pengikutnya di Muang Yong dengan sebutan "Phra Maha Somdet Chao Kanchaiyarat". Dia juga sempat hidup di hutan Huai Rong Thong selama 9 tahun, hutan Khum Sang Lom selama 11 tahun, Mon Thok selama 12 tahun (dekat hutan Huai Rong Thong), dan meninggal tahun 1966. Phra Pi Luang total hidup 85 tahun, dengan 66 tahun mendedikasikan diri menjadi biksu.


LihatTutupKomentar